IKWI Jatim Rayakan HUT ke-64 dengan Meriah, Perkuat Solidaritas dan Literasi Digital

pwi jatim

Ikatan Keluarga Wartawan Indonesia (IKWI) Jawa Timur menggelar perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-64 dengan penuh semarak pada Jumat (18/7/2025) di Gedung Abdul Aziz, PWI Jawa Timur, Jalan Taman Apsari 15-17, Surabaya.

Acara yang berlangsung dalam suasana hangat dan penuh keakraban ini dihadiri oleh hampir seluruh pengurus IKWI Jatim. Momen spesial ini juga diwarnai dengan kehadiran tokoh nasional, seperti anggota DPD RI dari Daerah Pemilihan Jawa Timur, Lia Istifhamah, serta Dewan Pakar PWI Jatim, Meithiana Indrasari.

Ketua IKWI PWI Jatim, Endang Suprapti, secara resmi membuka acara melalui sambutan dan pemotongan tumpeng sebagai simbol perayaan. Dalam sambutannya, Endang menekankan pentingnya peran IKWI sebagai ruang edukasi dan pemberdayaan perempuan, khususnya istri-istri wartawan.

“Semangatnya itu untuk memberikan ruang edukasi dan pemberdayaan perempuan. Kita harus sering berkumpul untuk mempererat solidaritas antara anggota, agar kita bisa menjaga tujuan IKWI sebagai mitra strategis keluarga wartawan, terutama di era digital ini,” ujar Endang.

Endang juga menambahkan bahwa melalui IKWI, keluarga wartawan mendapatkan edukasi literasi digital dan kegiatan positif lainnya. Ia berharap, momentum ulang tahun ini menjadi awal bagi pelaksanaan program konkret seperti forum diskusi bulanan, kerja sama dengan media lokal, serta peningkatan peran ibu-ibu dalam pendidikan dan pengawasan anak-anak di dunia digital.

Acara ulang tahun ini pun disemarakkan dengan lomba menyanyi yang diikuti puluhan anggota IKWI. Lagu-lagu kenangan yang dibawakan berhasil menciptakan suasana riang dan menghibur bagi seluruh tamu undangan.

Sementara itu, Lia Istifhamah memberikan apresiasi tinggi terhadap perayaan ini. Sebagai anggota Komite III DPD RI yang membidangi urusan sosial, Lia menilai kegiatan semacam ini mampu menjaga modal sosial antar keluarga wartawan.

“Ini bukan sekadar momen kebersamaan, tapi ada nilai sosial yang luar biasa, seperti pembagian sembako atau kegiatan charity lainnya. Bahkan, ada sentuhan seni dan budaya seperti lomba menyanyi, memasak, hingga merangkai bunga,” ujar keponakan Gubernur Jatim, Khofifah Indar Parawansa itu.

Lia juga menyoroti pentingnya peran keluarga wartawan dalam memperkuat dunia literasi, apalagi di tengah pesatnya pertumbuhan media baru. Ia mengingatkan agar tidak hanya terpaku pada pangsa pasar lokal atau nasional, melainkan juga melirik peluang di tingkat internasional.

Dukungan juga datang dari Dewan Kehormatan PWI Jatim, Joko Tetuko. Ia menyampaikan apresiasinya atas konsistensi IKWI PWI Jatim dalam menyelenggarakan kegiatan-kegiatan positif yang mendukung kehidupan wartawan dan keluarganya.

“IKWI PWI Jatim selama setahun lebih terakhir ini mampu menggerakkan ibu-ibu untuk lebih dekat dengan Gedung PWI, memberi semangat kepada para suami, wartawan baru, dan seluruh keluarga besar pers,” ucap Joko.

Menurutnya, organisasi seperti IKWI harus mampu menjadi penguat dalam kehidupan rumah tangga dan karier wartawan. Ia juga menggarisbawahi pentingnya nilai-nilai Pancasila dalam kehidupan keluarga wartawan sebagaimana tercermin dalam mars IKWI.

“Keluarga Pancasila itu adalah keluarga yang berketuhanan, beradab, menjaga persatuan dan demokrasi yang sehat, serta menegakkan keadilan sosial. Harapan kita semua, nilai-nilai itu senantiasa hidup dalam keluarga besar IKWI PWI Jatim,” pungkasnya.

Dengan semangat yang terus terjaga hingga usia ke-64 ini, IKWI PWI Jatim diharapkan semakin aktif dan adaptif dalam menghadapi tantangan zaman, serta terus menjadi pilar penting dalam mendukung kehidupan pers dan keluarga wartawan di Jawa Timur. (***)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *