JOMBANG: Anggota Komisi IV DPR-RI Fraksi PPP, Ema Umiyatul Chusnah bekerja sama dengan Kementrian Pertanian Republik Indonesia, melalui Direktorat Jenderal Tanaman Pangan, menggelar Bimbingan Teknis Hasil Tanaman Pangan kepada Kelompok Wanita Tani (KWT) yang ada di Kabupaten Jombang, Jawa Timur.
Pantauan dilokasi, Bimtek yang digelar di Hotel Fatma tersebut dihadiri oleh, Anggota Komisi IV DPR-RI Fraksi PPP, Ema Umiyatul Chusnah, Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Jombang, Much Rony, Sub Koordinator Teknologi Pengolahan Direktorat Pengolahan dan Pemasaran Hasil Tanaman Pangan, Bubun Muhammad Hasbulloh, Serta Pemateri Bimtek Chusnul Rofiah, yang merupakan Dosen STIE PGRI Dewantara. Serta puluhan Peserta dari KWT yang ada di Kabupaten Jombang.
Dalam sambutanya, Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Jombang, Much Rony mengapresiasi atas terlaksananya Bimtek Tersebut. Dikarenakan mampu meningkatkan Sumberdaya Masyarakat.
“Menjadi langkah awal, karena dari materi yang akan disampaikan nanti ada peningkatan kualitas pertanian, mulai dari pengolahan hingga penjualan dari hasil pengolahan pangan,”Ujarnya.
Ia menambahkan, selain itu ada juga materi tentang segi pemasaran dengan memanfaatkan Jejaring, Digital Marketing serta dalam penggunaan E-Comerce.
“Dalam materi nanti yang akam disampaikan juga ada tentang bagaimana memanfaatkan media sosial sebagai wadah dalam pemasaran sehingga dapat memaksimalkan penjualan dan pemasaran hasil olahan tanaman pangan,”Tandasnya.
Terpisah, Anggota Komisi IV DPR-RI Fraksi PPP, Ema Umiyatul Chusnah berharap agar para peserta Bimtek dapat mengikuti materi yang disampaikan. “Pemateri nanti dihadirkan sangat handal dan teruji, sangat bisa mencetak entrepreneur sehingga sangat rugi jika tidak bersungguh-sungguh,”Tandasnya.
Masih menurut Perempuan yang akrab disapa Neng Ema mengatakan, pihaknya berharap agar nanti Ilmu atau materi yang didapat saat bimtek bisa bermanfaat dan bisa diaplikasikan dikehidupan sehari-sehari.
“Nantinya semoga ilmu ini dapat bermanfaat, sehingga mampu diaplikasikan dalam kehidupan sehari-hari,”Pungkasnya.