Dukung Ekonomi Lokal, Satlantas Polres Jombang Luncurkan Program ‘Polantas Peduli UMKM’

JOMBANG – Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Jombang terus berinovasi dalam mendekatkan diri kepada masyarakat. Tidak hanya fokus pada keamanan dan ketertiban jalan raya, kali ini korps sabuk putih tersebut meluncurkan terobosan kreatif bertajuk “Polantas Jombang Peduli UMKM” guna mendukung kebangkitan ekonomi lokal di wilayah Kabupaten Jombang.

kasat Lantas Jombang, AKP Anjar Rahmad Putra, menuturkan, Program ini diinisiasi langsung oleh Kapolres Jombang, AKBP Ardi Kurniawan, dan diimplementasikan oleh jajaran Satlantas.

“Melalui program ini, Bapak Kapolres berkomitmen membantu mempromosikan produk-produk UMKM warga Jombang melalui platform media sosial, salah satunya media sosial milik satlantas polres Jombang,”Ujarnya saat dihubungi Kabarjatim.com.

Anjar menambahkan, Pihaknya juga menyediakan layanan ulasan (review) produk secara langsung. “Pelaku usaha cukup menghubungi melalui Direct Message (DM) Instagram atau melalui kontak admin Bripka Bagus Doni di nomor 081357650678. Aksi repost promosi ini akan dilaksanakan secara rutin setiap hari Jumat,”Imbuhnya.

Pamflet Satlantas Peduli UMKMMasih menurut Anjar, bahwa kehadiran polisi di tengah masyarakat tidak hanya soal tilang atau pengaturan lalu lintas, tapi juga soal kepedulian terhadap kesejahteraan warga. “Kami ingin saudara-saudara kita para pelaku UMKM di Jombang merasa memiliki sahabat di kepolisian,”Pungkasnya.

Berikut ini tata cara yang dapat dilakukan dalam ber – Partisipasi Bagi para pelaku UMKM yang ingin produknya dipromosikan, Yakni :

* Unggah foto/video produk UMKM melalui akun Instagram pribadi.

* Tandai (Tag) akun Instagram resmi Satlantas Polres Jombang.

* Gunakan tagar wajib #PolantasJombangPeduliUMKM.

* Pastikan akun tidak dalam mode privat (terkunci).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *